Salatiga (2/2). Kwartir Cabang Kota Salatiga berkesempatan untuk menjadi tuan rumah Tarawih dan Silaturahim (Tarhim) Ramadhan 1445 H tingkat Kota Salatiga bertempat di GOR Pelajar Hati Beriman Dispora Kota Salatiga. Acara yang diselenggarakan oleh Panitia Amalan Ramadhan Kota Salatiga secara bergiliran sebanyak 15 tempat dimulai dari Rumah Dinas PJ. Walikota Salatiga pada 14 Maret lalu sampai kepada giliran ke-13 Kwarcab Kota Salatiga pada selasa, 2 April 2024.
Acara dimulai dengan sholat Isya’ dan Tarawih berjamaah dengan imam Ust. Abdurrahman Haris Al Hafidz dan bilal oleh H.M. Mudatsir, M.SI. Selanjutnya acara disambung dengan agenda silaturahim dengan urutan sebagai berikut:
- Pembukaan
- Pembacaan Ayat Suci Al Qur’an
- Sambutan Ketua Harian Kwarcab
- Pembagian 25 Paket Sembako dr Baznas dan 10 paket sembako dari Lazizmu
- Mauidhoh Hasanah oleh Ketua Kwarcab Kakak Dr. Muh. Haris, M. Si.
- Doa
- Pengumuman
- Penutup
Adapun jamaah yang hadir pada acara tarhim adalah: Pj. Walikota Bapak Yasip Khasani, SIP MM, Kajari, Kepala Kemenag, Para Asisten, Kepala OPD, Ketua Kwartir Cabang Kota Salatiga beserta jajaran Andalan, Pusdiklatcab, Unsur Mabiran, Kepala Sekolah SD/MI, SMP/MTs, SMA/SMA/SMK/MAN/MA serta Pembina Pramuka.