Pelatihan SIK 2023, Penyempurnaan demi Penyempurnaan menuju terbentuknya Database Kwarda Jateng

Selasa, 7 Februari 2023, setelah satu tahun yang lalu terlaksana Pelatihan Sistem Informasi Kepramukaan (SIK), sejumlah 70 peserta perwakilan admin SIK se-Jawa Tengah dari masing-masing Kwartir Cabang (@ 2 orang) melaksanakan kembali Pelatihan SIK kembali yang bertempat di Puskepram Candra Birawa Karanggeneng, Gunungpati, Kota Semarang. Pelatihan dilaksanakan selama 2 hari yakni sampai tanggal 8 Februari 2023.

Pelatihan SIK dibuka oleh Kak FX. Heru Djatmiko yang didampingi oleh Andalan Orhum Kak Agus, Kak Sukandar dan staf Kwarda lainnya. Adapun Pemateri kegiatan dari Sekretaris Kwarda Jateng Kak Istajib, Andlaan Bidang Humas Kak Sukma Wahyu Wardono dan Kak Debby Raharjo. Adapun fokus pelatihan kali ini adalah pembuatan admin gugusdepan, penyempurnaan layout maupun fitur-fitur lainnya seperti cetak KTA dan edit data anggota.

Melalui pelatihan ini, admin SIK Kwarcab dan Kwarda dapat saling memberikan masukan dan problem solving manakala ada hal-hal yang dirasa masih kurang.

About the Author

Kang Jhon Maryo

Staff Kwarcab | Sekedar Pencari Hikmah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca juga warta berikut

Skip to content